Sarana silaturahmi rekan-rekan Secaba PK VI wilayah KODAM IV/DIPONEGORO, semoga dapat memperkuat kekompakan dan kebersamaan kita dalam melaksanakan tugas sehari-hari...... SALAM BATARA

Minggu, 17 Februari 2019

PEMBUATAN PAGAR POSYANDU


BATARA99- Satgas Pamtas RI-RDTL 408/SBH pos laktutus menggelar karya bakti pembuatan pagar dan pembersihan posyandu di Desa Fohoeka,Kecamatan Nanaet Dua Besi, Kabupaten Belu. Jumat (15/02/2019).

Sungguh sangat memprihatinkan kondisi posyandu didesa Fohoeka ini, disekitaran posyandu yang kotor dan berlumpur akibat ternak warga. Pos laktutus berinisiatif untuk mengajak masyarakat setempat untuk melaksanakan pembersihan dan pembuatan pagar disekitaran posyandu. Dengan adanya pembersihan dan pembuatan pagar di posyandu, ini akan menjadikan lingkungan di posyandu menjadi bersih dan nyaman serta menjauhkan dari penyakit.

Sejak posyandu berdiri memang belum pernah ada pagar yang dibuat oleh masyarakat, 'Ujar Bidan Pinkan'. Oleh karena itu pos paktutus yang dibawah Komando Sertu Bambang Margini mengajak masyarakat Desa Fohoeka untuk peduli akan kebersihan dan kenyamanan di posyandu. Masyarakat menyambut positif dan bersama-sama membersihkan sekitaran posyandu serta pembuatan pagar. Bidan desa berterima kasih karena sudah mau untuk menggerakkan masyarakat untuk ikut peduli terhadap posyandu didesa Fohoeka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar